Meme Hidayah: Jarang Komentar di Grup, Jenazahnya Jadi Begini

 



HUMORBERITA.COM
- Banyak karakter orang dalam grup WhatsApp. Di platform obrolan singkat itu, ada karakter anggota yang aktif, biasa-biasa saja, dan juga ada yang tidak aktif.


Karakter aktif, orang ini biasanya paling sering posting atau komentar apa saja di dalam grup. Sementara yang biasa-biasa saja adalah mereka yang seperlunya memberikan komentar.


Sementara anggota yang tidak aktif, orang ini biasanya hanya membaca postingan orang lain atau bahkan betul-betul tidak membaca sedikit pun meskipun namanya ada di grup itu.


Nah, beragam karakter ini sering memunculkan aneka komentar atau meme lucu terkait sifat-sifat mereka ini. Untuk saat ini, sedang ramai meme untuk anggota yang tidak aktif.


Meme kali ini diambil dari cover majalah hidayah. Cover ini memuat para pentaziah kaget menyaksikan jenazah yang sudah dibalut kain putih seperti pocong. 


Di bawah jenazah tersebut itu dituliskan caption "Semasa hidupnya jarang komen di grup, Jenazahnya gak bisa diajak ngobrol..."


Itulah meme majalah hidayah yang beredar di grup WhatsApp yang sering diposting di beberapa grup whatsApp.


Sekilas meme tersebut konyol. Jenazah di mana-mana pasti tidak bisa mengobrol. Apapun penyebab meninggalnya. Tapi, karena ini hanya lucu-lucuan, dibuatlah meme seperti itu agar anggota yang tidak aktif bisa ikut aktif. Kalau tidak bisa, minimal bisa bikin ketawa. Wakakak. (humor berita X berita humor/foto/istimewa)